Mujizat Beato Yohanes Paulus II Segera Menjadi Santo
Mujizat kedua dari mendiang Paus Yohanes Paulus II telah dilaporkan dan ia bisa segera menjadi santo, demikian mingguan Panorama Italia, Kamis, dengan mengutip dokumen yang dikirim ke Vatikan.
Penyembuhan ajaib itu terjadi hanya beberapa minggu setelah beatifikasi Yohanes Paulus II pada 1 Mei tahun lalu, yang menempatkan dia menjadi beato hanya enam tahun setelah wafatnya dan dihadiri oleh lebih dari satu juta orang.
Mujizat pertama bahwa paus itu menyembuhkan seorang biarawati Perancis, Suster Marie-Pierre Simon, akibat penyakit Parkinson.
Penyembuhan ini secara resmi disertifikasi sebagai mujizat oleh Gereja Katolik. Penyembuhan itu tidak bisa dijelaskan secara ilmiah.
Mujizat kedua, tidak ada rincian yang dilaporkan, namun dipilih dari antara empat mujizat yang dilaporkan dan didokumentasikan oleh promotor kanonisasi Karol Wojtyla, Uskup Slowomir Oder, kata Panorama.
Majalah itu mengatakan, kasus itu sedang dipelajari oleh para ahli dari Kongregasi untuk Penggelaran Kudus. Jika hal itu terjadi, paus itu bisa segera mendapat kanonisasi menjadi santo dalam 12 bulan ke depan.
Sumber: Second miracle brings Blessed John Paul closer to sainthood, CathNews indonesia, lm
In Spiritu Domini
Mujizat Beato Yohanes Paulus II Segera Menjadi Santo
Reviewed by
Your Friend
on
12:59 PM
Rating:
5
No comments:
Post a Comment